Video ceramah Dr Zakir Naik diperiksa
Pemerintahan negara Bangladesh waktu lalu melarang penyiaran Peace TV milik Dr Zakir Naik, dengan alasan bahwa video ceramah-ceramah Dr Zakir Naik telah memprovokasi kelompok militan untuk melakukan aksi pengeboman di Dhaka.
Setelah tudingan tersebut akhirnya polisi Mumbai mulai menyelidiki video-video ceramah pendakwah asal India tersebut dan hasilnya dituangkan dalam laporan pendahuluan. Hasil menunjukan bahwa sejauh ini Dr Zakir Naik tidak dapat dijerat dengan pasal Hate Speech karena polisi Mumbai tidak menemukan hal-hal yang bisa dijadikan sebuah bukti melainkan seluruh ceramahnya obyektif dan tidak mengandung unsur provokatif.
Dalam investigasi tersebut sekitar 20 polisi terlibat dalam penyelidikan video-video Dr Zakir Naik seperti yang dilansir Hindustantimes.
Pemerintah Bangladesh melarang penyiaran Peace TV pada 10 Juli 2016 karena mereka beralasan bahwa ceramah-ceramah beliau menginspirasi kelompok-kelompok radikal seperti kelompok militan yang meneror kafe Dhaka pada 1 Juli 2016 lalu.
Post a Comment